Semakin hari Google telah memberikan layanan hasil pencarian yang berkualitas untuk penggunanya. Jika kamu aktif untuk mencari informasi dari situs-situs SEO pasti kamu akan menemukan istilah yang akhir-akhir ini sering disebut, yaitu "Author Rank". Ini merupakan upaya yang akan dirilis oleh google untuk memberikan hasil pencarian yang berkualitas dan relevan untuk para penggunanya.
Dan pada kesempatan kali ini, saya juga akan membahas sedikit yang saya ketahui tentang author rank. Dan juga disini akan ada sedikit gambaran bagaimana author rank bekerja.
Beberapa faktor yang dipertimbangkan meliputi link masuk, link keluar, dan beberapa faktor lain yang menentukan peringkat halaman suatu blog atau situs website. Lantas bagaimana dengan orang-orang yang menulis halaman tersebut?
Sebelumnya kita pasti tahu akan jejaring sosial yang di buat oleh google, yaitu google plus. Dan sekarang kita pengguna layanan blognya google (Blogger.com) bisa dengan mudah untuk mengintegrasikan blog yang kita miliki dengan akun google plus kita. Dan sekarang itulah hal yang mungkin akan di gunakan oleh google untuk menilai peringkat dari penulis konten suatu halaman website atau blog.
Google akan menilai reputasi dari penulis halaman blog atau website kemudian memberikannya peringkat layaknya google memberikan peringkat pada halaman (Page Rank). Jadi google akan menilai reputasi penulis konten dalam kehidupan bersosialisasi di dunia maya khususnya yang menggunakan Google Plus.
Mungkin saja google ingin menekankan bahwa seorang penulis suatu blog akan sangat dihargai disini. Sehingga penulis konten suatu blog atau website seharusnya menjaga reputasi yang baik kepada penggunak internet lainnya. Dan sebagai seorang penulis konten online kamu harus menghargai google yang ingin selalu meningkatkan hasil pencariannya dengan beberapa inovasi yang diperkenalkannya seperti Author Rank ini.
Dan pada kesempatan kali ini, saya juga akan membahas sedikit yang saya ketahui tentang author rank. Dan juga disini akan ada sedikit gambaran bagaimana author rank bekerja.
Apa Sebenarnya Google Author Rank ?
Tentunya kamu sudah mengetahui apa itu google page rank bukan? Google mempertimbangkan beberapa faktor untuk menilai seberapa penting halaman situs website ataupun blog di mata google. Dan halaman yang di anggap mempunyai kualitas tinggi atau halaman yang diberikan page rank tinggi akan diberikan tempat terbaik dari hasil pencarian yang diberikan oleh google.Beberapa faktor yang dipertimbangkan meliputi link masuk, link keluar, dan beberapa faktor lain yang menentukan peringkat halaman suatu blog atau situs website. Lantas bagaimana dengan orang-orang yang menulis halaman tersebut?
Sebelumnya kita pasti tahu akan jejaring sosial yang di buat oleh google, yaitu google plus. Dan sekarang kita pengguna layanan blognya google (Blogger.com) bisa dengan mudah untuk mengintegrasikan blog yang kita miliki dengan akun google plus kita. Dan sekarang itulah hal yang mungkin akan di gunakan oleh google untuk menilai peringkat dari penulis konten suatu halaman website atau blog.
Google akan menilai reputasi dari penulis halaman blog atau website kemudian memberikannya peringkat layaknya google memberikan peringkat pada halaman (Page Rank). Jadi google akan menilai reputasi penulis konten dalam kehidupan bersosialisasi di dunia maya khususnya yang menggunakan Google Plus.
Bagaimana Author Rank Mempengaruhi Kamu Sebagai Penulis Konten Blog?
Sejauh ini, saya mendengar bahwa ini merupakan sebuah sistem peringkat baru yang mungkin akan diberlakukan oleh google pada tahun 2013 ini. Menurut beberapa orang yang ahli dalam bidang SEO, ini bukanlah seperti update algoritma google seperti Google Panda atau Pinguin yang akan berimbas banyak kepada blog-blog yang mempunyai kualitas rendah.Mungkin saja google ingin menekankan bahwa seorang penulis suatu blog akan sangat dihargai disini. Sehingga penulis konten suatu blog atau website seharusnya menjaga reputasi yang baik kepada penggunak internet lainnya. Dan sebagai seorang penulis konten online kamu harus menghargai google yang ingin selalu meningkatkan hasil pencariannya dengan beberapa inovasi yang diperkenalkannya seperti Author Rank ini.
Apa Yang Mungkin Mempengaruhi Author Rank?
Author Rank sendiri belum diluncurkan oleh google. Dan kita sebagai seorang blogger tentunya hanya bisa mengira-ngira atau bahasa kerennya adalah memprediksi apa yang bisa mempengaruhi author rank sendiri. Dan berikut merupakan faktor-faktor yang mungkin mempengaruhi dari author rank sendiri :- Keterlibatan Dalam Google Plus - Berapa banyak orang yang menambahkan kita dalam lingkaran google plus. Ini akan menunjukkan kepada kita seberapa populer kita di jejaring sosial milik google.
- Penghargaan Tulisan Melalui Jejaring Sosial - Berapa banyak orang yang membagikan tulisan dari seorang author melalui G+. Dan berapa banyak orang yang membagikan tulisan melalui jejaring sosial lainnya seperti twitter dan facebook.
- Berapa Jumlah Situs Tempat Kita Berkontribusi - Berapa jumlah situs yang menjadikan kita sebagai kontributor dan seberapa populer kita disana juga akan mempengaruhi author rank kita.\
- Jumlah Postingan - Jumlah postingan kita di jejaring sosial khususnya di Google plus. Dan juga di jejaring sosial lainnya
- Jumlah Koneksi Di Google Plus - Berapa jumlah koneksi kita dengan author-author lainnya. Dan juga koneksi dengan penulis dengan author rank tinggi juga akan diperhitungkan.
- Keterlibatan Di Dalam Situs - Berapa jumlah komentar yang kita tanggapi di situs kita.
Dan pesan terakhir dari saya adalah : Google akan selalu memperbaiki dan selalu mencoba untuk memberikan hasil pencarian yang lebih baik dan berkualitas untuk para penggunanya. Dan sebagai sorang penulis konten di blog atau seorang author di blog, saya rasa kita juga harus berfikir seperti google. Berikanlah konten yang terbaik yang bisa kamu buat di dalam situs atau blog kamu. Buatlah pengunjung merasa tidak kecewa ketika berkunjung ke blog yang anda miliki.
No Comment to " Apa Itu Google Author Rank? "