Alasan Kenapa Harus Membuat Jadwal Postingan Di Blog

By Unknown →
Salah satu fitur yang diberikan oleh blogger kepada penggunanya sangatlah banyak sekali. Hal tersebut sangat menguntungkan bagi blogger pemula yang baru mulai belajar untuk membuat blog, para blogger part time, ataupun para blogger profesional.


Salah satu fitur yang diberikan oleh blogger adalah bisa menjadwal postingan secara otomatis sesuai waktu yang ditentukan. Dan saya yakin kamu juga ada yang baru tahu jika sebenarnya blogger telah memberikan kemudahan bagi kita untuk melakukan penjadwalan postingan agar terlihat lebih rapi dan sistematis. (Dilihat dari segi waktu).

Kenapa Blogger Harus Membuat Jadwal Postingan?

Mungkin sebagian dari kita sebagai seorang blogger masih belum bisa untuk menjadi full time blogger, namun itu bukanlah menjadi sebuah masalah bagi kamu yang ingin memberikan yang terbaik untuk pembaca blog kamu.

Menurut pendapat saya, ada beberapa alasan mengapa kita harus membuat jadwal postingan untuk blog yang kita miliki. Beberapa alasan tersebut adalah :

Kesibukan yang tidak bisa ditinggal


Jika kita adalah seorang blogger part time maka kita tidak bisa selalu memantau blog yang telah kita miliki. Bahkan untuk menulis sebuah postingan saja kadang-kadang kita tidak mempunyai waktu. Maka dari itu kamu harus membuat jadwal postingan supaya blog yang kita miliki bisa ter-update secara rutin dan teratur.

Pembaca setia blog yang kita miliki


Salah satu hal yang selalu memberikan semangat untuk kita sebagai seorang blogger adalah pembaca yang setia. Tentunya pembaca yang setia inilah yang akan selalu menunggu update artikel dari blog kita. Dan saya yakin kamu pasti tidak mau kan untuk mengecewakan mereka?

Penolong saat kita tidak mendapatkan inspirasi untuk menulis


Saya yakin tidak setiap saat kita mempunyai suatu hal untuk kita tulis di blog kita. Namun dalam waktu lainnya terkadang kita mempunyai banyak inspirasi untuk kita tulis. Dan saat kita mempunyai banyak inspirasi untuk menulis dan menghasilkan banyak tulisan, jangan langsung dipublikasikan. Lebih baik kita sisakan untuk kita publikasikan pada postingan di hari berikutnya. Karena seperti yang saya katakan sebelumnya, bahwa kita tidak akan selalu mempunyai inspirasi untuk ditulis, maka kita harus membuat jadwal postingan.

Bisa Membuat Kita Nyaman Untuk Melakukan Hal Lain


Saya yakin tidak semua blogger adalah seorang full time blogger. Banyak juga blogger yang masih kuliah, SMA, atau mungkin SMP. Nah, jika kita sudah membuat artikel untuk kita posting pada esok hari, maka kita tidak perlu terbebani untuk update artikel karena sudak kita setting sehingga blog kita bisa tersetting untuk update secara otomatis.

Bisa Fokus Ke Blog Kita Yang Lain


Saya yakin beberapa blogger mempunyai lebih dari satu blog. Terutama bagi mereka yang sedang mencari uang melalui blog. Namun terkadang kita bingung untuk membuat jadwal postingan atau sekedar membagi prioritas mana yang lebih penting untuk di update postingannya. Nah, maka dari itu dengan menjadwal postingan di blog kita secara otomatis mungkin sehari sekali atau sehari dua kali kita tidak perlu banyak buang-buang tenaga untuk sekedar membingungkan diri sendiri.

Post Tags:

Jillur Rahman

I'm Jillur Rahman. A full time web designer. I enjoy to make modern template. I love create blogger template and write about web design, blogger. Now I'm working with Themeforest. You can buy our templates from Themeforest.

No Comment to " Alasan Kenapa Harus Membuat Jadwal Postingan Di Blog "